Desa Bebas Stunting

1,00

Desa Bebas Stunting merupakan upaya yang dilakukan oleh masyarakat untuk membebaskan anak Indonesia dari ancaman stunting, dengan melakukan penguatan kader kesehatan desa untuk memaksimalkan pemenuhan gizi dan pengurangan faktor penyebab infeksi

Tujuan:

  • Tujuan jangka pendek yaitu meningkatkan kompetensi dan keterampilan kader kesehatan dalam penanganan stunting atau masalah gizi lainnya
  • Tujuan jangka menengah yaitu terbentuknya kelompok masyarakat peduli stunting (Agen Bebas Stunting), peningkatan status gizi balita dengan pendampingan khusus atau yang masuk dalam kelompok risiko stunting
  • Tujuan jangka panjang yaitu tidak adanya kasus stunting baru di desa

Implementasi & Kapasitas Layanan:

  • Pelatihan 5 orang Kader Desa Bebas Stunting
  • Pemantauan tumbuh kembang secara intensif kepada 80 balita atau menyesuaikan
  • Pengadaan sarana prasarana untuk 1 Rumah Gizi
  • Support gizi khusus untuk baduta undernutrition dengan jumlah penerima manfaat menyesuaikan
  • Modal keberlanjutan program Rumah Gizi
  • Home visit dan edukasi ibu one on one bagi yang berhalangan hadir
  • Kolaborasi dengan Posyandu yang ada di masyarakat
  • Event Hari Anak Nasional
  • Pendampingan program selama 12 bulan

Sasaran:

  • Anak dengan usia di bawah 2 tahun
  • Ibu hamil
  • Ibu menyusui
  • Kader Kesehatan Desa

 

 

Categories: ,